Home » » Langkah Verifikasi Blog Pada Google Webmaster

Langkah Verifikasi Blog Pada Google Webmaster

cara verifikasi blog di webmaster
Sebelum kita melanjutkan aktifitas blogging, sbaiknya kita melakukan verifikasi kepemilikan blog pada penyedia layanan webmaster. Logikanya kalau kita tidak memperkenalkan blog kita kepada mesin pencari maka merekapun gak akan mau menelusuri dan mengindex blog yang kita miliki.

Meskipun mereka mau menelusuri blog kita mungkin saja prosesnya lambat karena masih bertanya-tanya sebenarnya blog ini milik siapa. Proses pertamanya yaitu mendaftarkan blog kita pada mesin pencari dan selanjutnya melakkan verifikasi kepemilikan blog.
Jadi kalau sekalipun kita telah mendaftarkan blog kita pada mesin pencari google, melakukan verifikasi blog adalah hal yang sangat penting untuk di lakukan. Karena konon katanya para pakar SEO, mesin pencari google akan merasa enggan melakukan perayapan pada blog kita jika orang yang mendaftarkan blognya ke google webmaster, tanpa melakukan verifikasi.

Langkah yang paling mudah dalam proses verifikasi adalah melalui layanan yang disediakan oleh google sendiri, yaitu www.google.com/webmaster.

1. Masuk ke webmaster google dengan akun google yang kita miliki

2. Klik kelola situs > tambahkan atau hapus pemilik > verifikasi dengan cara baru

cara verifikasi blog di webmaster

3. Klik meta tag pada beranda situs anda

4. Copy scriptnya, seperti yang tertera pada kotak berwarna abu-abu

cara verifikasi blog ke google webmaster

5. Buka tab baru pada browser anda supaya tab browser halaman webmaster tidak tertutup

6. Masuk ke dasbor blogger > Rancangan > Edit HTML temukan kode

7. Pastekan kode meta tag dari google webmaster tepat dibawahnya. dan simpan template


cara verifikasi blog ke google webmaster

8. Kembali ke webmaster klik verifikasi

9. Selesai

Sobat netter… jika kita telah melakukan proses verifikasi ini maka pihak mesin pencari sudah tidak meragukan lagi tentang kepemilikan blog kita. Sangat sepele memang kelihatannya, tapi sebaiknya kita jangan mengabaikan hal yang kecil karena bisa jadi berakibat besar dikemudian hari.

Dengan mendaftarkan blog pada mesin pencari dan selanjutnya melakukan verifikasi kepemilikan blog, biasanya akan mempermudah proses pengindexan blog baru kita

Oke sobat… rupanya cukup itu saja persembahan saya pada kesempatan ini, semoga bisa bermanfaat buat anda dan selamat mencoba bagi anda yang belum melakukannya. Terima kasih dan sampai jumpa di artikel selanjutnya
Share this article :

Post a Comment

Komentar anda adalah motifasi saya
Mohon kerja samanya untuk tidak pasang link aktif pada komentar

 
Copyright © 2014. SEKILAS INFO - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Proudly powered by Blogger